Kamis, Desember 31, 2009

Meyakini batasan adalah menciptakan batasan.

Meyakini batasan adalah menciptakan batasan.

Jika orang lain menasehatkan yang mungkin Anda capai, janganlah Anda menjadi orang pertama yang meragukannya.

Sekali lagi, meyakini batasan adalah menciptakan batasan.

Karena sebetulnya,

Batas-batas Anda hanya sejauh kebebasan perasaan dan pikiran Anda.

Jika perasaan Anda bebas, Anda akan mengutamakan perasaan yang baik, yang bersahabat, yang mengutamakan dugaan-dugaan baik,
sehingga Anda tidak menyiksa diri dengan perasaan dan dugaan buruk – yang lebih sering salah daripada benar.

Jika pikiran Anda bebas, Anda akan lebih menyibukkan diri dengan pikiran-pikiran yang menjadikan Anda lebih siap bagi upaya-upaya baik yang membesarkan.

Alam pikiran adalah tempat Anda melatih mental untuk menjadi ahli dalam olah cara dan metode, mengenali hal-hal yang harus Anda hindari dan yang harus Anda utamakan,
dan membangun kesiapan mental untuk menghadapi ketidak-pastian dan pengecualian yang dihadirkan oleh pekerjaan dan kehidupan yang sebetulnya.


Anda adalah Guru Super Indonesia,
yang bertugas membangun ketepatan, kebesaran, dan keindahan harapan para murid, orang tua mereka, dan semua yang bergantung pada peran Anda,
maka Anda sendiri harus meneladankan diri sebagai pribadi yang berharapan besar dan indah.

Ingatlah bahwa,

Harapan Anda menentukan pilihan perhatian Anda.

Jika Anda berharap untuk menjadi seorang guru yang berpengaruh, dan kemudian menjadi pembesar dalam dunia pendidikan yang memimpin dengan adil, tegas, dan penuh kasih sayang – Anda harus memilihkan bagi diri Anda hal-hal yang penting untuk Anda perhatikan.

Seperti, Anda akan memilih urusan-urusan yang penting dan berdampak besar untuk Anda khawatirkan dan pikirkan,
Anda akan mempelajari hal-hal yang membesarkan peran Anda sebagai guru, sebagai anggota organisasi dan masyarakat.

Anda akan mensahabatkan diri dengan orang-orang baik yang berpihak kepada keberhasilan Anda,
dan Anda akan melatihkan kebijakan kepada diri Anda sendiri di dalam jalan-jalan kepemimpinan.


Anda adalah Guru Super Indonesia,

Anda adalah teladan bagi kesungguhan untuk menjadikan pekerjaan dan hubungan baik Anda dengan orang lain,
sebagai upaya pengubah nasib.

Anda meneladankan keyakinan bahwa nasib seseorang tidak akan berbuah,
sampai orang itu sendiri berupaya untuk memperbaiki nasibnya.

Anda meneladankan keikhlasan bahwa semua dan sekecil-kecilnya upaya akan dikenali,
maka Anda berfokus pada melakukan hal-hal yang baik bagi diri sendiri dan bagi sebanyak mungkin orang lain.

Anda meyakini bahwa,

Nasib itu tidak permanen.

Sesuatu yang kita sebut ‘nasib’ itu bukanlah sebuah keadaan yang permanen.

Ia sangat lentur, luwes, dan reaktif. Dan ia berespon kepada kualitas sikap dan tindakan-tindakan kita tanpa menyumbangkan pendapatnya sendiri.

Ia sangat menuruti perintah kita, yang dibaca dan dimengertinya dari kesungguhan upaya kita.

Nasib menjadi sebagaimana kita menjadikannya.

Jika sebuah keadaan, Anda sebut sebagai nasib baik - yang di dalamnya Anda merasa damai dan gembira karena kesejahteraan dan kebahagiaan,
maka bekerjalah dengan cara dan kesungguhan yang menjadikan Anda pantas untuk hidup dalam keadaan itu.

Marilah kita berhati-hati, karena
seseorang yang meyakini bahwa kehidupannya yang tidak mudah saat ini - sebagai nasibnya,
dia tidak akan mempercayai kemungkinan yang lebih baik baginya,
dan dia akan menjadi orang pertama yang meragukan upaya yang akan menguatkan kehidupannya.

Orang yang berpendapat buruk mengenai kesempatan keberhasilannya,
akan mempertahankan sikap dan perilaku yang telah menjadikan kehidupannya sulit saat ini.

Hanya pribadi yang pendapatnya bebas mengenai haknya untuk berhasil, yang akan menjadi pengupaya bagi perbaikan nasibnya sendiri.

Yakinilah bahwa,

Ketinggian yang mungkin Anda capai, hanya sebanding dengan kualitas sikap Anda kepada Anda sendiri.

Terimalah dengan ikhlas, bahwa

Penghalang keberhasilan yang terbesar bukanlah kurangnya kemampuan atau kesempatan, tetapi rendahnya pendapat seseorang - mengenai apa yang bisa dikerjakannya dan apa yang bisa dicapainya.

………..


Sahabat saya yang sedang menjadikan dirinya pribadi ber-rezeki baik,

Begitu dulu ya?

Mudah-mudahan akhir tahun ini membuka banyak pintu pengertian yang mencerahkan perjalanan Anda di tahun 2010 yang baru ini, untuk meningkatkan nilai dari keberadaan Anda bagi keluarga dan masyarakat yang Anda layani.

Saya berdoa dengan segala ketulusan agar Tuhan tidak terlalu menuntut Anda mencapai kualitas-kualitas yang sulit dicapai, sebelum Tuhan Yang Maha Kaya menghadiahkan jawaban bagi semua impian dan harapan Anda.

Anda berhak untuk membahagiakan keluarga, sebagaimana banyak jiwa telah dimudahkan kesejahteraan dan kebahagiaan keluarganya.

Anda adalah pribadi yang khusus bagi Tuhan, maka mudah-mudahan Tuhan tidak mengharuskan Anda antri dalam urutan yang panjang, sebelum kehidupan Anda dilegakan seperti dada yang mereguk udara pegunungan di pagi yang murni.

Anda adalah pribadi yang indah impiannya bagi diri dan keluarga yang Anda cintai, sehingga mudah-mudahan Tuhan memaafkan kurang sempurnanya ibadah Anda, dan memampukan Anda untuk membiayai kehidupan yang baik bagi pertumbuhan anak-anak Anda yang terkasih, dan agar Anda bebas menghiasi kecantikan istri Anda dengan kegembiraan dan kemuliaan.

Anda harus mengulangi doa-doa di atas dengan sedalam-dalamnya ketulusan, karena itu semua juga adalah doa pribadi saya, agar Anda dan saya menjadi sahabat dalam jemaah yang doanya sama bagi kesejahteraan dan kebahagiaan keluarga kita.

Marilah kita tetap memelihara persaudaraan dan persahabatan dalam kebenaran, agar kita menjadi pribadi-pribadi peneladan bagi berkembangnya kecintaan di hati banyak pribadi untuk hidup sepenuhnya ikhlas dalam kebaikan.

Life is beautiful, only if we make it beautiful.

Mohon disampaikan salam sayang dari Ibu Linna dan saya, untuk keluarga yang kebahagiaannya adalah tujuan dari kerja keras Anda.

Terima kasih atas kemuliaan untuk melayani Anda.

Loving you all as always,

published by Mario Teguh, Guru Super Indonesia

Selasa, Desember 22, 2009

Menuju Zona Kebebasan Finansial

Tak terasa sebentar lagi tahun 2009 segera berlalu, namun bagaimana dengan kekayaan anda? Tulisan ini adalah tulisan kami buat secara serial dengan tujuan untuk membuat anda merasa nyaman dengan memasuki zona kebebasan finansial dan bermuara pada peningkatan kekayaan bersih anda.

Harapan kami ditahun yang baru kelak kondisi keuangan anda dapat bertambah baik, untuk mencapainya berikut ini adalah tahapan proses peningkatan kekayaan yang jika dilakukan maka potensi keberhasilannya adalah cukup besar. Untuk mencapainya ada beberapa proses yang harus anda lalui namun proses ini tidak mesti berurutan.

Proses Pertama: Kesehatan Keuangan

Sebuah kalimat klasik yang sering kita dengar bahwa "kesehatan dimulai dari diri sendiri"ini juga berlaku bagi kesehatan keuangan anda. Sebagai contoh seseorang tidak akan dapat bekerja secara optimal jika dalam kehidupannya orang tersebut dibebani dengan kewajiban yang sangat besar hingga diluar kemampuannya, misalkan kewajiban membayar hutang, kewajiban membayar karyawan dan lain sebagainya.

Kesehatan keuangan sangat bergantung dari besarnya pengeluaran dan hutang. Memang pada awal hutang itu terbentuk sudah pasti seseorang tidak ada yang berminat memiliki hutang yang terlalu besar sehingga sangat berpotensi menjadi macet. Namun jika hal tersebut sudah terlanjur (dengan 1001 alasan yang kuat), bagaimana kita dapat mengatasi masalahnya? Jawabannya utama adalah kita harus tetap menjaga kesehatan tubuh (badan & jiwa). Setelah kesehatan tubuh kita rasakan cukup maka langkah penting selanjutnya adalah melakukan "manajemen penyembuhan utang" dan bukan sekedar "manajemen utang".

Untuk dapat memberikan "obat yang mujarab" pada manajemen penyembuhan utang maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah melakukan identifikasi posisi terakhir hutang anda, berikut adalah tipsnya:
Hitung besar cicilan hutang anda perbulan, apakah:

a.Kurang dari 30% dari penghasilan anda, jika ini yan terjadi maka anda masih memiliki kemampuan yang kuat untuk menyelesaikan hutang anda secara lancar.

b.Antara 30% hingga 50% dari penghasilan anda maka posisi hutang anda berada dalam kondisi 'dalam perhatian khusus' atau dikenal dalam istilah 'under special mention' ini berarti bahwa pengembalian cicilan hutang berpotensi mengalami keterlambatan sebelum masuk ketahap macet.

c. Diatas 50% hingga 60% dari penghasilan anda maka anda berada dalam posisi 'kurang lancar' atau 'sub standard', pada golongan ini anda sudah pasti mengalami tingkat kemacetan pembayaran yang melebihi 3 kali cicilan perbulannya dan berpotensi untuk menjadi lebih buruk lagi.

d. Diatas 60% dari penghasilan anda maka posisinya menjadi sangat mengkhawatirkan yakni pada posisi 'diragukan' atau 'doubtful' ini berarti posisi anda masuk kedalam potensi besar untuk tidak mampu menyelesaikan pembayaran cicilan.

Langkah berikutnya adalah lakukan solusi untuk penyelesaian hutang anda, sesuai dengan posisi anda, berikut paparannya:

Jika anda berada di posisi diatas 30% dari penghasilan (poin b, c dan d) maka tindakan yang harus diambil adalah mutlak mencari bantuan bukan pinjaman (karena akan menambah hutang baru), ini harus benar-benar diusahakan jika tidak anda akan terpuruk lebih jauh.

Ibarat orang sakit anda sedang berada didalam ICU (intensive care unit) atau dalam posisi krisis. Namun dibalik itu semua anda harus berpikir bagaimana melakukan solusi yang terbaik untuk mendapatkan income yang stabil dikemudian hari.

Income yang stabil adalah pintu dari penyelesaian hutang dan sebagai kuncinya adalah anda memiliki rasio cicilan hutang yang tidak lebih dari 30% penghasilan.

Bagi anda yang bekerja sebagai karyawan maka ada dua solusi yaitu mengurangi belanja dan menambah income, ini berarti anda mutlak mencari tempat kerja baru atau menambah penghasilan sehingga anda masuk dalam posisi butir a diatas.

Namun sebaliknya jika anda adalah seorang pelaku usaha (wiraswasta) maka yang anda harus lakukan adalah mutlak untuk melakukan review apakah saya sudah berada dalam jalur atau track yang benar dalam melakukan usaha?, berikut adalah sebagian profesi yang sering dilakukan oleh seorang wiraswasta, yakni jika anda:

a. Seorang broker atau penghubung sebaiknya anda hanya melakukan 1 (satu) jenis usaha dan maksimum 2 (dua) jenis. Jangan terlalu 'bermimpi' untuk mampu melakukan kegiatan 'brokerisasi' dalam jumlah yang fantastis besar jika anda tidak atau belum pernah memulainya dalam skala yang kecil. Tips kami untuk profesi ini hanya satu yakni sedikit demi sedikt lama-lama menjadi bukit.

b. Seorang pedagang yakni dengan definisi anda melakukan pembelian barang, melakukan penyimpanan dan penjualan barang tersebut. Maka yang harus dilakukan adalah melakukan telaah apakah posisi perdagangan anda sudah tepat?, dalam proses perdagangan mata rantainya adalah panjang (dari hulu hingga hilir), silahkan teliti posisi anda mungkin ada baiknya merubah atau menambah posisi usaha anda, tentu dalam jenis usaha yang sama.

c. Seorang tenaga professional (konsultan, ahli hukum, ahli manajemen, dll) mulailah anda berpikir untuk mencari partner usaha yang tepat dan cocok dengan anda serta mampu berfungsi sebagai investor baru dalam firma anda. Dengan demikian masalah hutang yang macet dapat terbagi bersama.

Kemudian setelah anda melakukan telaah yang mendalam atas profesi, langkah berikut adalah anda harus berani melakukan penjadwalan hutang (rescheduling) atas tanggal jatuh tempo pembayaran hutang anda. Datanglah kepada Bank, Lembaga Leasing, Kantor Kartu Kredit, Pegadaian, dll. Bicarakan kepada mereka bahwa anda sedang berada dalam posisi kesulitan arus kas sehingga pembayaran hutang dapat diperpanjang. Namun sebelum anda menuju ketempat penjadwalan sebaiknya anda sudah harus berpikir bahwa anda telah mendapatkan solusi penyelesaian yang terbaik walau tidak secara instan.

Demikian penjelasan dari kami, masalah penyehatan atau penyembuhan hutang menjadi suatu yang amat sangat mendasar jika anda ingin (pasti) menambah kekayaan anda dikemudian hari. Setelah anda melakukan 'manajemen penyembuhan utang' maka langkah berikut adalah menjaga posisi anda agar terus berada dalam koridor berhutang yang benar melalui 'manajemen hutang' yang sehat yakni total cicilan hutang tidak lebih dari 30% penghasilan anda.

Artikel selanjutnya adalah bagaimana kita menyikapi pendapatan kita jika kita sudah berada dalam posisi keuangan yang sehat, selamat berusaha dan tentu dengan doa!, karena bagaimanapun giatnya usaha kita keputusan berada 'ditangan. Allah Tuhan Yang Maha Kuasa.

by Taufik Gumulya, CFP® Perencana Keuangan dan CEO pada TGRM Financial Planning Services

Senin, Desember 21, 2009

Cara Efektif Mengajarkan Anak Bahasa Asing

Di era globalisasi seperti ini, penguasaan bahasa asing mutlak diperlukan. Tak heran jika banyak orangtua yang memasukkan anaknya ke sekolah bilingual (dua bahasa) agar anaknya bisa menguasai bahasa asing dengan baik. Bagaimana cara efektif mengajarkan anak bahasa asing sejak dini?

"Mengajarkan anak bahasa asing bisa dimulai sejak usianya di atas 4 tahun, karena pada saat itu anak sudah mengerti bahasa ibunya dan memiliki struktur bahasa yang kuat. Mulailah mengajarkan hal-hal yang sederhana, misalnya belajar angka, warna atau bentuk," ujar Muhammad Rizal, Psi, psikolog pendidikan anak saat dihubungi detikHealth, Kamis (17/12/2009).

Anak kecil memang memiliki kemampuan untuk menyerap segala sesuatu lebih cepat dibandingkan dengan orang dewasa. Tapi pada anak yang masih sangat kecil, kemampuan menyerapnya tidak sebanding dengan kemampuan sang anak untuk mengaplikasikannya.

"Jadi sebaiknya lihat juga sisi kemampuan dari si anak, apakah anak sudah kuat struktur bahasa ibunya (bahasa Indonesia) atau belum," ujar psikolog dari Lembaga Psikologi Terapan UI.

Rizal mencontohkan banyak kejadian anak yang dimasukkan ke sekolah bilingual tapi belum memiliki struktur bahasa ibu yang kuat menjadi bingung. Anak tidak tahu bahasa apa yang seharusnya digunakan, sehingga nantinya anak malah menggunakan bahasa 'gado-gado'. Ini karena banyak orangtua yang memaksakan anaknya untuk belajar bahasa asing hanya ikut-ikutan tren atau gengsi saja tanpa melihat kemampuan dari si anak.

Cara efektif untuk merangsang anak menyukai bahasa asing adalah orangtua sebaiknya mengajarkan atau mengenalkan anaknya terlebih dahulu dasar-dasar dari bahasa asing tersebut di rumah, sebelum memasukkan anak ke lembaga belajar. Hal-hal yang ditemui sehari-hari di rumah bisa dijadikan contoh untuk memulai, misalnya menunjuk benda-benda dengan bahasa asing. Selanjutnya bisa mulai belajar angka, warna atau bentuk dengan pengenalan sambil bermain.

Dari hal-hal kecil itu, orangtua bisa melihat kemampuan si anak menyerap dan mengucapkannya. Jika sudah siap tak ada salahnya memasukkan anak ke lembaga atau kursus bahasa.

Rizal memberikan beberapa tips dalam memilih lembaga atau kursus bahasa asing untuk si kecil yaitu:
1. Pilihlah tempat yang tidak membuka kelas untuk anak yang masih sangat kecil, ini berarti lembaga tersebut memang memperhatikan kemampuan dari anak-anak.
2. Melihat siapa yang mengajar dan sudah berapa lama lembaga tersebut berdiri.
3. Perhatikan metode yang digunakan, karena anak kecil lebih menyukai metode belajar sambil bermain.

Tapi bagaimana jika sudah dikursuskan anak belum juga mampu bercakap bahasa yang dipelajari?

"Jika ada anak yang sudah kursus dan belajar bahasa asing secara maksimal tapi tetap saja tidak memberikan hasil yang baik, berarti anak tersebut memang belum memiliki kemampuan belajar dan mengingat yang matang. Jadi jangan dipaksakan, karena sama saja bohong," ujar psikolog yang lulus tahun 1997 ini.

Menurutnya, agar pembelajaran bahasa si anak tidak sia-sia, orangtua juga harus terlibat dengan anak dalam aktivitasnya di rumah meskipun si orangtua punya kemampuan terbatas dalam bahasa asing, tapi orangtua bisa memancing anak berbicara dalam bahasa asing.

Usia emas (golden age) seorang anak memang 5 tahun pertama kehidupannya, yaitu seorang anak akan menyerap segala sesuatunya dengan sangat cepat dibandingkan orang dewasa. Itu sebabnya banyak yang bilang semakin dini anak belajar bahasa asing maka hasilnya akan semakin bagus.

Tapi ada hal lain yang harus diingat, yakni perhatikan juga kemampuan si anak, apakah anak sudah bisa mengaplikasikannya dengan benar atau tidak agar nantinya anak tidak menjadi bingung. Dan jangan pernah memaksakan anak untuk belajar sesuatu jika anak memang belum mampu.

by Vera Farah Bararah - detikHealth

Kamis, Desember 03, 2009

5 Tips Arnold Schwarzenegger untuk Memiliki Kehidupan yang Anda Inginkan

Nov 21st, 2009 by Arswino Sonata



Juara dunia binaraga, yang juga merupakan salah satu aktor termahal selama puluhan tahun, dan sekarang menjabat sebagai gubernur California. Perjalanan sejarah Arnold Schwarzenegger lebih menyerupai perjalanan sejarah tiga orang yang digabung menjadi satu. Bagaimana ia bisa mencapai semua prestasi tersebut?

Berikut ini adalah 5 buah kebiasaan dan tips sukses yang diambil dari pengalaman Arnold sendiri :

1. Percaya Pada Diri Anda Sendiri

“Saya sadar bahwa saya adalah seorang pemenang di akhir tahun 60an. Saya sadar bahwa saya ditakdirkan untuk melakukan hal-hal besar. Orang-orang akan berkata bahwa pemikiran semacam itu terkesan sombong dan terkesan seperti lupa daratan. Saya setuju, rendah diri bukanlah kata yang saya terapkan dalam diri saya – dan semoga tidak pernah saya terapkan.”

“Kita semua memiliki kekuatan dalam diri kita. Kekuatan tersebut adalah keyakinan diri sendiri; sikap untuk menjadi pemenang. Anda harus melihat diri anda sebagai seorang pemenang sebelum anda memperoleh kemenangan. Anda harus merasa lapar dan anda harus memiliki kemauan untuk menaklukan segala hal.”

“Pikiran anda adalah batasnya. Selama pikiran anda bisa melihat fakta bahwa anda bisa melakukan sesuatu, anda pasti bisa melakukannya, asalkan anda percaya 100% anda bisa.”

Kepercayaan diri yang sangat kuat akan sangat membantu anda.
Meskipun terdengar konyol, kepercayaan diri anda sangat menentukan perjalanan dan hasil yang akan anda raih. Namun masalah yang sering muncul dari pernyataan seperti “Percayalah pada dirimu sendiri!” adalah pernyataan tersebut tidak disertai dengan instruksi-instruksi praktis supaya anda lebih mempercayai diri anda sendiri, sehingga anda kadang merasa sulit untuk mencapai tujuan anda.

Ada beberapa hal yang terbukti sangat membantu untuk menyelesaikan masalah ini.

Pertama, dengan menyadari bahwa anda mampu mengatasi semua hal-hal negatif yang merintangi anda, kepercayaan diri dan kemampuan anda akan tumbuh.
Kedua, anda juga bisa melakukan proses serupa sesuai dengan keinginan anda. Dengan menentukan tujuan dan akhirnya mencapai tujuan tersebut; rasa percaya diri anda juga akan meningkat.
Kedua pilihan ini memang memerlukan proses dan kesabaran, dan pada saat tertentu pilihan-pilihan tersebut rasanya tidak berguna. Namun sama seperti banyak hal, anda tetap harus berusaha sebaik mungkin untuk mencapai hasil yang terbaik.

Ada sisi lain dari tantangan ini. Kurangnya rasa percaya diri biasanya disebabkan oleh ’sabotase’ dari dalam diri anda sendiri, keyakinan yang anda batasi dan pergumulan dalam pikiran anda. Intinya adalah anda menahan diri anda sendiri.

Memiliki pegangan yang cukup baik dalam mengendalikan diri anda akan membantu anda untuk melihat apa yang ingin anda lakukan. Karena, seperti yang dikatakan oleh Arnold, anda harus mampu untuk memvisualisasikan apa yang ingin anda lakukan atau anda akan sulit untuk mewujudkan visi anda menjadi sebuah kenyataan. Dengan belajar mengendalikan pikiran anda, akan lebih mudah untuk menanamkan visi anda hari demi hari, minggu demi minggu. Anda akan lebih bertahan terhadap ’sabotase’ dari dalam diri anda sendiri, dan seiring dengan itu keyakinan anda pun akan lebih kuat jika suatu saat anda dipertanyakan oleh orang lain.

2. Lihatlah Perjuangan dan Kegagalan Sebagai Sesuatu yang Positif

“Kekuatan bukan berasal dari kemenangan. Perjuangan andalah yang membuat anda kuat. Ketika anda melalui tantangan dan memutuskan untuk tidak menyerah, itulah kekuatan”

Kegagalan bukanlah akhir dari segalanya. Kegagalan merupakan bagian dari perjalanan anda, bagian dari proses belajar. Masalahnya adalah jika anda memiliki mental yang buruk yang mengatakan bahwa setiap kegagalan berarti akhir dari segalanya. Hal ini bisa menghambat anda dari bekerja secara optimal, atau bahkan menghentikan anda dari mengambil sebuah tindakan. Kunci untuk mengatasi hambatan ini adalah dengan mengolah mental agar anda selalu mengatakan bahwa peluang akan selalu ada. Hal ini juga akan membantu anda untuk tidak terlalu serius dalam menanggapi kemunduran.

Salah satu cara untuk membantu diri anda sendiri untuk mengembangkan mental semacam itu adalah dengan menggantikan beberapa hal yang selama ini menjadi sumber informasi anda – seperti berita atau iklan. Gantikan dengan informasi yang berasal dari pembicara atau penulis pengembangan diri. Cara lain adalah dengan bergaul dengan lebih banyak orang yang memiliki mental tersebut.

Anda dikatakan benar-benar gagal hanya jika anda berhenti dan menyerah. Jika anda teruskan, justru akan membangun kekuatan dalam diri anda untuk hidup dan berjalan melalui tantangan tersebut. Jika anda melihat ke belakang dan belajar dari kegagalan anda, anda akan memperdalam pengetahuan yang anda miliki, bahkan mungkin anda akan mampu menghindari beberapa kesalahan dan menemukan cara lain untuk mencapai tujuan anda.

Ingatlah bahwa untuk mencapai sukses anda membutuhkan kegagalan-kegagalan tersebut. Kegagalan membuat anda menjadi lebih kuat serta lebih pintar. Gabungan kedua hal tersebut merupakan kunci dari kesuksesan anda.

3. Lakukan Lebih Banyak dari yang Diminta

“Tiga atau empat gerakan terakhirlah yang akan membuat otot anda berkembang. Tingkat sakit yang anda rasakan, yang membedakan antara pemenang dan pecundang. Hal inilah yang tidak dimiliki semua orang; keberanian untuk terus maju dan berkata, mereka akan menahan rasa sakit apapun yang terjadi”

Lakukan lebih banyak dari yang diminta. Hal ini memang tidaklah mudah. Saya mengatakan hal ini tidak mudah karena saya terlalu lama berpikir. Masalahnya, berpikir terlalu lama cenderung membawa anda pada pikiran-pikiran negatif dimana anda justru akan menggunakan pikiran anda tersebut untuk mengurangi kekuatan anda melalui keragu-raguan. Jika anda menjumlahkan seluruh waktu berpikir anda yang terlalu lama itu, anda bisa menghabiskan waktu berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun hidup anda.
Akan lebih bermanfaat jika anda berhenti berpikir ketika semua hal yang diperlukan sudah dipikirkan. Lalu lakukan apa yang anda pilih.

4. Berolahragalah

“Latihan memberi kita penyaluran atas energi terpendam yang berasal dari stress dan menyeimbangkan diri dengan jiwa; sama halnya dengan olahraga untuk mengkondisikan tubuh anda”

Ya, berolahraga sangat bermanfaat dalam banyak hal. Salah satu cara untuk merubah perasaan marah, negatif atau lemah adalah dengan berolahraga. Berolahraga sangat baik karena untuk melakukannya anda tidak tergantung pada pikiran anda. Anda hanya perlu membawa diri anda ke tempat yang anda mau dan menggerakan tubuh anda untuk melakukan beberapa gerakan tertentu untuk mencapai hasil yang diinginkan.

5. Bantulah Orang Lain

“Bantulah orang lain dan balaslah kebaikan orang lain. Saya jamin anda akan menemukan bahwa imbalan terbesar yang anda terima adalah kelimpahan dan makna baru dalam hidup anda”

Membantu orang lain merupakan hal yang sangat berharga. Selain memperkaya hidup anda sendiri, anda juga membina hubungan dengan banyak orang, dan hukum balas budi, yaitu dorongan untuk memberikan sesuatu bagi orang lain, sangatlah kuat dalam diri setiap orang. Jika anda memberikan mereka sesuatu yang bernilai dan membantu mereka, maka mereka pun akan bersedia membantu anda jika anda membutuhkannya.

Hal ini akan mengarahkan tindakan dan pikiran anda menuju arah yang positif yang tentunya akan sangat bermanfaat bagi kita semua.

Rabu, Desember 02, 2009

Dengarkan Isi Suara Batin Positif Biar Lebih Sehat

Meyakinkan diri bahwa Anda mampu menurut psikolog bisa mendorong orang memang mampu melakukannya. Sebaliknya jika mengatakan ini terlalu sulit maka Anda akan sulit mencapainya. Permainan pikiran ternyata mempengaruhi kemampuan diri seseorang yang bisa bikin tambah sehat atau malah sakit.

Orang yang selalu mengucapkan kata-kata positif dalam hatinya, pasti akan memiliki kepercayaan dan mampu melakukan berbagai hal. Seseorang yang percaya diri pasti akan percaya pada apa yang diyakini dan dipikirkannya. Hal ini akan membuatnya lebih mudah mencapai apapun yang diinginkannya.

Jika seseorang berpikir mampu untuk mencapai hal yang lebih banyak, maka aura positif akan membuat orang mampu untuk melakukan segala hal lebih baik dan lebih banyak.

Setiap orang memiliki suara batin atau biasa disebut dengan 'self-talk'. Para ahli memperkirakan seseorang bisa saja berbicara pada diri sendiri sebanyak 150 sampai 300 kata setiap menitnya ketika orang tersebut terlibat dalam suatu percakapan.

Suara batin ini terkadang bisa sangat mempengaruhi kemampuan atau pemikiran seseorang, dan pengaruh yang diberikannya cukup kuat. Psikolog menyebut suara batin negatif yang muncul di kepala seseorang sebagai pikiran negatif otomatis (automatic negative thoughts/ANTs) yang justru merusak pikiran sehat.

Pikiran-pikiran ini bisa bermacam-macam seperti "Saya tidak bisa melakukannya", "Orang-orang tidak menyukaiku", "Ini terlalu sulit" atau "Semua orang akan menertawakan saya jika saya mengacaukannya". Tapi pikiran-pikiran yang negatif tersebut bisa dihilangkan dengan menggunakan kemampuan pikiran yang meneguhkan (capability-affirming thoughts/CATs).

"Katakan pada diri Anda bahwa Anda bisa melakukannya. Ini sudah terbukti berhasil dilakukan oleh atlet senam AS, atlet yang terus menerus mendorong diri mereka untuk terlibat dalam 'self-talk' positif berhasil melakukan hal yang terbaik," ujar Psikolog Michael Mahoney dari Pennsylvania State University, seperti dikutip dari Telegraph, Rabu (2/11/2009).

Pemikiran positif seperti "Tetap tersenyum", "Saya pasti bisa melakukan ini", "Aku jauh lebih tangguh daripada yang orang lain pikirkan" atau "Tetap percaya diri". Sering mengulangi ucapan kata-kata seperti itu bisa membuat seseorang mengubah pikiran yang negatif menjadi lebih positif.

oleh : Vera Farah Bararah - detikHealth
(ver/ir)